Solidaritas Masyarakat Wilayah Adat Animha Mendukung Program dan Kebijakan Pemerintah

by Redaksi

Jayapura – Solidaritas Wilayah adat Anim Ha Kabupaten Merauke Boven Asmat dan Mappi deklarasi percepatan pemekaran Provinsi Papua Selatan. Aksi damai percepatan Pemekaran Provinsi Papua selatan tersebut di lakukan dari sekretariat PPS di jalan Ahmat Yani

Kemudian masa aksi lakukan penyerahan pernyataan sikap ke Kantor DPRD Merauke dan selanjutnya masa aksi lakukan orasi atau deklarasi di Lingkaran Brawijaya Merauke.

Paskalis Imadawa selaku kordinator aksi menyampaikan agar proses pemekaran Provinsi Papua Selatan segera dilaksanakan karena masyarakat di wilayah Papua Selatan sangat menginginkan Pemekaran.

“masyarakat sangat mendukung untuk segera Provinsi Papua Selatan dimekarkan sebagai langka atau upaya kemajuan Daerah”imbuhnya

Paskalis juga menekankan, rekonsiliasi papua sebagai tanah damai diawali dari Kabupaten Merauke olehnya itu percepatan pemekaran Provinsi Papua perlu dipercepat.

Pembacaan pernyataan sikap atau deklarasi Papua damai disampaikan oleh Burhan Zein (Sekretaris Solidaritas Masyarakat Wilayah Adat Anim-Ha), adapun isi pernyataan sikap sebagai berikut :

Setelah mendengar berbagai Aspirasi, Pendapat dari Kepala Daerah dan masyarakat serta melihat berbagai potensi permasalahan yang berkembang saat ini maka kami sebagai Solidaritas masyarakat Wilayah Adat Animha Kabupaten Merauke serta mewakili suara dari 6 (enam) Suku Adat yaitu meliputi Marind, Muyu, Mandobo, Asmat, Mappi dan Auyu dengan ini menyampaikan Pernyataan sikap sebagai berikut :

a) Mendukung Pembentukan Daerah Otonomi Baru (DOB) di Provinsi Papua meliputi DOB Provinsi Papua Selatan, DOB Provinsi Papua Tengah serta DOB Provinsi Papua Pegunungan Tengah.

b) Meminta kepada Pemerintah Pusat (Presiden RI), Gubernur Papua, DPRP Papua, MRP dan Pemerintah Daerah Kab. Merauke agar segera Merespon Aspirasi masyarakat demi menunjang kesejahteraan Rakyat Papua dan menangani dinamika sosial Politik yang berkembang di Tanah Papua, khususnya di Kabupaten Merauke.

c) Mendorong Pemerintah Pusat Untuk tetap konsisten dalam Agenda Pembentukan Daerah Otonomi Baru (DOB) khususnya di Provinsi Papua.

d) Meminta kepada Forum Kepala Daerah se-Tanah Papua agar bersama sama mendukung segala bentuk kebijakan yang sudah ditetapkan oleh pemerintah Pusat dalam hal ini Pemekaran di Provinsi Papua.

e) Kami Solidaritas masyarakat Wilayah Adat Animha mendukung Sepenuhnya Program dan Kebijakan Pemerintah terutama pembentukan Daerah Otonomi Baru (DOB) Provinsi Papua selatan, dengan adanya hal ini sudah akan membawa dampak positif bagi Rakyat Papua dan pemerataan Pembangunan.

f) Pemekaran daerah otonomi Baru (DOB) ini diharapkan Papua menjadi semakin maju dan perkembangannya merata di setiap lini sehingga masyarakatnya dapat hidup jauh lebih sejahtera.

Artikel Terkait

Leave a Comment